Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2018

Benteng Jepang

Gambar
Benteng ini merupakan sebuah tempat wisata favorit bagi para wisatawan saat berkunjung ke Sabang. Benteng yang mempunyai nama Jepang Anoi Itam ini terletak di bagian timur Sabang, tepatnya berdampingan dengan pantai Anoi Itam. Dahulu, benteng ini merupakan tempat penyimpanan senjata bagi para pasukan Jepang. Di tempat ini, kita akan melihat pemandangan bukit dengan anak tangga di atas rimbunnya pohon. advertisement  Meskipun benteng Jepang ini memiliki sejarah kelam di masa lalu, namun ada hal yang menjadi sebuah kelebihan di tempat ini, yaitu pemandangan alamnya yang indah dan memukau saat dilihat dari atas bukit. Di dalam benteng ini, tersedia juga sebuah tempat bersantai yang menyajikan menu rujak yang merupakan ciri khas di lokasi Benteng Jepang ini. Alamat : https://goo.gl/maps/TsQW1G79rKK2

Taman Hutan Raya

Gambar
Nama taman ini diambil oleh bangsawan seorang wanita keturunan Kesultanan Aceh dan dikenal sebagai pejuang yang berani melawan Belanda. Tahura Pocut Meurah Intan dicatat secara administratif di kedua kabupaten yang ada di Aceh yaitu Kabupaten Aceh Besar dan juga Kabupaten Pidie. Untuk sampai ke tempat wisata ini jaraknya adalah 70 kilometer dari kota Banda Aceh. Taman Hutan Raya ini memiliki luas sekitar 6300 ha dan didalamnya ada berbagai macam kekayaan alam berupa flora maupun fauna yang ada di dalamnya. Flora yang banyak ditemukan di tempat wisata ini adalah akasia dan pohon pinus.  Tidak hanya itu saja di sini anda juga akan menemukan hutan-hutan muda beserta dengan padang alang-alang.  Fauna yang bisa dijumpai di sini adalah rusa, babi hutan, landak, kera dengan ekor panjang, burung sri gunting, lutung dan gajah serta kancil. Obyek wisata yang ada di sini tidak hanya Tahura itu sendiri namun ada berbagai macam obyek wisata yang menarik lainnya. Obyek wisata yang ada di

Danau Aneuk Laot

Gambar
Tak lengkap rasanya datang menyaksikan Sail Sabang tapi tidak menyempatkan diri untuk singgah ke Danau Aneuk Laot. Danau yang berada di Kota Sabang, Kelurahan Aneuk Laot, Pulau Weh ini memiliki luas 37,5 hektar. Keberadaan danau ini sangat vital bagi masyarakat yang tinggal di pulau Weh. Selain digunakan sebagai tempat mata pencaharian bagi masyarakat sekitar, danau ini juga digunakan PDAM untuk mensuplai air bersih bagi masyarakat yang tinggal di kota Sabang. Udara yang segar disekitar danau menyatu dengan panorama alam yang indah membuat objek wisata ini tidak kalah dengan Situ Patenggang, danau yang berada di Kabupaten Bandung. Tak hanya itu, di danau ini juga cukup banyak spot-spot yang bagus untuk mengambil gambar. Dan waktu yang paling tepat untuk ke tempat wisata ini adalah menjelang sore hari dimana panorama sunset yang terlihat dari ujung danau.

Sumur Tiga

Gambar
Destinasi wisata berikutnya adalah Pantai Sumur Tiga yang berlokasi di pulau Weh. Seperti pada umumnya pantai yang ada di pulau Weh ini berpasir putih dengan ombak yang cukup besar di waktu sore hari. Dengan garis pantai terpanjang yang ada di Sabang, banyak hal yang bisa anda lakukan disepanjang pantai ini, seperti berenang, menyusuri pinggiran pantai hingga snorkeling di waktu-waktu tertentu. Tak hanya itu, posisi pantai yang menghadap ke timur membuat pemandangan sunrise (Matahari terbit) begitu memukau. Oleh karena itu, banyak wisatawan yang datang ke pantai ini sebelum matahari terbit hanya untuk menyempatkan diri melihat matahari terbit di pagi hari.

Pantai Lampuuk

Gambar
Menikmati terik matahari di pantai berpasir putih, melihat sunset di sore hari dan berselancar di ombak laut yang biru, tidak hanya bisa dinikmati di Bali. Aceh punya Pantai Lampuuk yang memiliki semua kelebihan itu. Air lautnya sangat jernih yang berwarna biru kehijauan disertai dengan ombak yang cukup besar dan cocok untuk berselancar. Setiap hari libur misalnya hari sabtu dan minggu, pantai ini ramai dikunjungi oleh wisatawan, baik wisatawan lokal dari berbagai daerah maupun dari manca negara. Pantai Lampuuk memiliki garis pantai sepanjang sekitar 5 kilometer. Pantai ini berpasir putih bersih nan lembut, air laut berwarna biru kehijauan, dan ombak yang bersahabat untuk para peselancar. Ke arah daratan terdapat pepohonan pinus yang rimbun dan lebih jauh lagi terlihat deretan pegunungan yang hijau.

Tempat Wisata di Pulau Weh Sabang "Tugu 0 Kilometer Indonesia"

Gambar
Tugu Kilometer Nol (KM 0) atau Nol Kilometer Indonesia yang baru telah dibangun. Tugu ini dibangun lebih megah dan besar serta tidak ada lagi gerombolan monyet yang nakal. Dan surat untuk "Kilometer Nol Indonesia" berdiri di depan tugu. Gambar tulisan ini mirip dengan apa yang ditemukan di Pantai Losari di Makassar. Pada hari libur atau akhir pekan, banyak wisatawan mengunjungi Tugu Kilometer Nol dan berfoto sambil menunjuk huruf Kilometer Nol Indonesia sebagai latar belakang. Tugu ini sangat fotogenik. Memang, tugu dengan ketinggian 43,6 meter ini masih menyihir pengunjung. Selain Tugu Kilometer Nol atau Nol Kilometer yang fotogenik, terdapat hal lain yang paling menarik dari tugu ini, yaitu “penjaga tugu”. Di sini penjaganya bukan manusia melainkan seekor “Babi Hutan” yang lucu, jinak dan menggemaskan bernama “Broni”. Babi Hutan ini (Broni) jinak terhadap pengunjung dan kadang-kadang pengunjung memberinya makan. Setelah menyaksikan dan berfoto di Tugu Kilometer Nol, peng

Tempat Wisata di Banda Aceh "Masjid Raya Baiturrahman"

Gambar
Masjid Raya Baiturrahman merupakan simbol kejayaan Ummat Islam di Aceh, selain difungsikan sebagai tempat ibadah, masjid ini juga mampu menarik wisatawan untuk berkunjung ke Banda Aceh lho guys. Masjid megah ini telah mendapatkan predikat ‘Daya Tarik Wisata Terbaik’ dalam kompetisi Pariwisata Halal Dunia di Abu Dhabi, gak cuma wisatawan lokal, wisatawan mancanegara pun kepincut dengan keindahan Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh. Terletak di jantung Kota Banda Aceh, Masjid Raya Baiturrahman merupakan masjid Kesultanan yang dibangun oleh Sultan Iskandar Muda pada tahun 1022 Hijiyah/ 1612 Masehi, atau sekitar 395 tahun silam guys. Woooww! Daya tarik dari masjid ini terletak pada arsitekur nya yang sangat indah dan sudah pasti karena sejarah yang melekat pada Masjid Raya Baiturrahman. Jika dilihat sejarahnya, masjid ini ternyata pernah di bakar pada masa agresi militer yang dilakukan oleh Belanda pada tanggal 1290 Hijriyah / 10 April 1873 Masehi. Namun, untuk meredam amarah Ba

Tempat Wisata di Banda Aceh "Meusium Tsunami"

Gambar
Bagi anda yang ingin mengetahui seperti apa tsunami kala itu di Aceh bisa mengunjungi Museum Tsunami. Museum ini dibangun untuk selalu mengingat peristiwa yang memilukan tersebut. Tsunami yang terjadi pada tahun 2004 menimbulkan kedukaan bagi Indonesia. Banyak orang menjadi korban saat tsunami ini terjadi. Duka yang mendalam dirasakan bagi warga Aceh yang kehilangan anggota keluarganya. Untuk melakukan penghormatan dan mengenang korban maupun peristiwa tersebut pemerintah Aceh membangun Museum Tsunami. Letak Museum Tsunami ini ada di Jalan Sultan Iskandar muda dan didirikan pada tahun 2009. Berikut ini adalah beberapa ruangan yang akan dilalui ketika berada di Museum Tsunami Aceh : Lorong tsunami. Saat memasuki museum ini anda akan melewati lorong yang disertai dengan suara gemuruh air dan kucuran air yang mengingatkan tentang datangnya tsunami kala itu. Cahaya di lorong museum tsunami remang dan juga gelap, lorong itu juga sembab. Lorong itu disebut dengan space of fear ya

Tempat Wisata Sabang "Pantai Iboih"

Gambar
Tidak dipungkiri bahwa kota dengan julukan serambi Mekah tersebut memiliki banyak sekali lokasi pantai yang indah dan menakjubkan. Salah satu pantai yang bisa anda kunjungi ketika berada di Aceh adalah Pantai Iboih. Pantai Iboih adalah pantai terindah yang ada di Aceh. Daya tarik dari pantai ini adalah pasir putihnya yang bagus dan warna air pantainya yang jernih. Warna pantai di sini berwarna hijau toska atau berwarna biru cerah. Suasana yang tenang dan damai cocok menjadikan lokasi ini sebagai tempat wisata untuk bulan madu. Bagi pasangan yang baru menikah, menikmati suasana yang tenang dan damai di pantai ini akan membuat dunia hanya seperti milik berdua. Setiap pagi bagi pasangan yang baru menikah bisa menghirup udara pagi di pinggir pantai ini, tidak hanya itu saja bermain air di pantai pun menjadi hal yang menarik untuk dilakukan. Untuk yang hobi melakukan olahraga air seperti snorkeling, diving dan lain sebagainya bisa datang ke pantai ini. Hal itu dikarenakan pantai

Tempat Wisata di Banda Aceh "Kerkhoff Peucut Makam Belanda"

Gambar
Kala Belanda menjajah Indonesia, Aceh merupakan salah satu daerah yang menentang serta memberikan perlawanan sengit terhadap penjajahan. Peristiwa peperangan di Aceh ini, banyak meninggalkan kisah dan bukti sejarah yang hingga kini masih tertata rapi di bumi Serambi Mekkah. Salah satunya adalah Kerkhof Peucut yang kini diabadikan menjadi situs cagar budaya. Kerkhoff Peucut ini terletak di Desa Sukaramai, Kecamatan Baiturrahman, Banda Aceh, Provinsi Aceh. Kerkhoff Peucut merupakan sebuah Tempat Wisata pemakaman di Banda Aceh yang memiliki luas sekitar 3,5 hektar. Mayoritas kuburan yang berada di pemakaman ini merupakan milik dari tentara Belanda yang tewas ketika berperang melawan rakyat Aceh. Lebih dari 2.200 serdadu Belanda dikebumikan ditempat ini, selain itu juga terdapat kuburan dari tentara Jepang, dan juga tentara pribumi yang tergabung dalam pasukan marsose dan KNIL. Alamat  https://goo.gl/maps/rupwuELswRE2

Testimoni Orang Tua Alumni

Nama : Mustika Hayati Jurusan : Sekretaris Nama Perusahaan : Bank Mandiri (Cabang Idi) Nama Orang Tua : Ayah Iskandar Ibu Pekerjaan Orang Tua : Ayah Satpam ( Geuchik Gp. Lamteh Ulee Kareng ) Ibu Kesan dan Pesan Terhadap LP3I kesan saya sebagai orang tua adalah sangat bangga dan bahagia setelah melihat anak saya lulus dari LP3I dan saat ini sudah bekerja. LP3I memang membuktikan bahwa mempersiapkan alumninya untuk terjun ke dunia kerja dengan matang dan professional. Terimakasih LP3I Banda Aceh telah mengantarkan anak saya seperti saat ini dan tidak lepas dari support kami orang tua, semoga ilmu yang sudah didapat menjadi berkah untuk kedepannya. Sukses terus LP3I

Sejarah Singkat LP3I

LP3I Business College Cabang Banda Aceh didirikan pada tanggal 29 Maret 1998 yang merupakan cabang ke 14 dari seluruh cabang LP3I di Indonesia. Pembukaan LP3I di Banda Aceh di tujukan untuk memberikan kesempatan kepada putra-putri Aceh untuk mendapatkan keterampilan dan keahlian kerja sehingga dapat digunakan sebagai bekal dalam merebut peluang kerja yang ada di Povinsi Aceh. Kampus LP3I Business College Cabang Banda Aceh berlokasi di JL. Sultan Hotel No.36-38, Peunayong Banda Aceh. Dalam pelaksanaan operasionalnya, LP3I Cabang Banda Aceh sudah beberapa kali melakukan perubahan kepemimpinan, yang mana pada awal didirikan tahun 2001, Bapak Ir. Tony Heriadi digantikan oleh Bapak Firdaus Maulana. Selanjutnya di tahun 2002, sekali lagi LP3I Cabang Banda Aceh mengalami pergantian kepemimpinan, dalam hal ini Bapak Firdaus Maulana selaku Branch Manager LP3I Cabang Banda Aceh digantikan oleh Bapak Abdul Manaf, SE. Ak. Pada tahun 2004, di Banda Aceh terjadi musibah Tsunami yang menyebabkan L

Jurusan di LP3I

Informatika Komputer Konsentrasi Informatika komputer bertujuan mencetak tenaga kerja yang : Terampil pada bidang Teknologi Informasi yang mampu merancang sistem informasi yang berbasis komputer, terutama dalam menyusun suatu aplikasi komputer dengan menggunakan bahasa pemrograman yang berbasis Visual Basic secara Single dan Multi user, dilengkapi juga dengan keahlian istimewa lainnya seperti kemampuan sebagai Web Developer, Administrator Jaringan berbasis Windows dilengkapi dengan kemampuan berkomunikasi dalam bahasa Inggris. Komputer Akuntansi Bertujuan mencetak tenaga kerja dibidang akuntansi dan keuangan yang menguasai pengelolaan transaksi dalam siklus akuntansi dan keuangan untuk perusahaan dagang, jasa dan manufaktur baik secara manual maupun secara komputerisasi melalui pemanfaatan berbagai aplikasi teknologi informasi, memiliki penguasaan bidang perpajakan secara praktis, menguasai perencanaan dan penerapan serta penilaian pengendalian intern bidang keuangan dan operasiona