Tempat Wisata di Banda Aceh "Kerkhoff Peucut Makam Belanda"



Kerkhoff Peucut Aceh

Kala Belanda menjajah Indonesia, Aceh merupakan salah satu daerah yang menentang serta memberikan perlawanan sengit terhadap penjajahan. Peristiwa peperangan di Aceh ini, banyak meninggalkan kisah dan bukti sejarah yang hingga kini masih tertata rapi di bumi Serambi Mekkah. Salah satunya adalah Kerkhof Peucut yang kini diabadikan menjadi situs cagar budaya. Kerkhoff Peucut ini terletak di Desa Sukaramai, Kecamatan Baiturrahman, Banda Aceh, Provinsi Aceh. Kerkhoff Peucut merupakan sebuah Tempat Wisata pemakaman di Banda Aceh yang memiliki luas sekitar 3,5 hektar. Mayoritas kuburan yang berada di pemakaman ini merupakan milik dari tentara Belanda yang tewas ketika berperang melawan rakyat Aceh. Lebih dari 2.200 serdadu Belanda dikebumikan ditempat ini, selain itu juga terdapat kuburan dari tentara Jepang, dan juga tentara pribumi yang tergabung dalam pasukan marsose dan KNIL.

Alamat https://goo.gl/maps/rupwuELswRE2

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Batu Pualam

Intan

Batu Bara